Galaxy S3 VS iPhone 5

Apple berhasil mencatatkan rekor penjualan baru untuk dua seri smartphone teranyarnya, iPhone 5S dan iPhone 5C. Terjual dalam 9 juta dalam sebulan tentu menjadi hal yang luar biasa.Namun, perangkat andalan perusahaan teknologi paling berharga di dunia itu punya kekurangan di bagian layarnya. Berdasarkan sebuah studi, Samsung Galaxy S III berhasil mengalahkan Apple iPhone 5S dan iPhone 5C dalam uji coba keakuratan pengenalan sentuhan di layar.
Perusahaan teknologi asal Finlandia bernama OptoFidelity melakukan uji coba terhadap ketiga ponsel itu. OptoFidelity memanfaatkan alat Touch Panel Performance Tester yang menggunakan sebuah robot untuk melakukan uji coba sentuhan.Uji coba sentuhan dilakukan dengan mengarahkan sentuhan pada satu koordinat tertentu di layar. Setelah selesai disentuh, lokasi sentuhan yang terdeteksi tersebut akan dinilai tingkat error atau jauhnya dari titik koordinat yang dituju. Dari data tersebut, dilansir Cnet yang Tekno Liputan6.com kutip, Minggu (27/10/2013), iPhone 5S dan iPhone 5C memperlihatkan tingkat akurasi yang lemah. Banyaknya titik berwarna merah yang menunjukkan tingkat error yang tinggi menjadi bukti layar keduanya kurang akurat.
Lain halnya dengan Galaxy S3 yang dinyatakan memiliki tingkat akurasi yang jauh lebih baik. Sebab, data hasil pengujian memperlihatkan sedikit warna merah layar Galaxy S3 setelah disentuh. Namun, OptoFidelity tak menyertakan Galaxy S4 sebagai unggulan teranyar Samsung. Perusahaan itu tak mengungkap alasan absennya Galaxy S4 di pengujian keakuratan layar yang dilakukannya.
Dikutip dari http://tekno.liputan6.com/read/730850/galaxy-s3-masih-lebih-bagus-dari-iphone-terbaru

Trojan Baru Mengintai Pengguna Android

Isu seputar rentannya keamanan sebuah perangkat Android kembali mencuat. Setelah beberapa waktu lalu sempat heboh terkait kabar banyaknya jenis malware yang sengaja diciptakan untuk menyerang perangkat Android, kini menurut sebuah laporan telah menyebar jenis Trojan baru yang mengintai data log in e-banking pengguna perangkat Android.Mengutip laman The Hacker News, Sabtu (26/10/2013), Trojan jenis baru ini dikenal dengan nama Android/Trojan.Bank.Wroba. Menurut pantauan terakhir yang dilakukan oleh perusahaan kemanan digital Malwarebytes, Trojan ini telah menyebar ke sejumlah wilayah seperti Eropa, Brazil, dan India. Namun peredaran terparahnya terjadi di wilayah Korea Selatan.
Lebih lanjut dijelaskan, Android/Trojan.Bank.Wroba bersembunyi di balik aplikasi e-banking yang dipasarkan via Google Play Store. Hal ini sangat berbahaya karena pengguna tanpa disadari dapat mengunduh aplikasi yang terinfeksi tersebut dan pada akhirnya data log in e-banking korban bisa dicuri tanpa disadari.Sebelumnya Bos Google Eric Schmidt sempat membantah bahwa sistem operasi mobile besutan perusahaannya memiliki tingkat keamanan yang lemah. Bahkan, dengan tegas ia berani menyatakan bahwa sebenarnya Android adalah platform perangkat mobile teraman, bahkan lebih aman bila dibandingkan dengan iPhone besutan Apple yang mengoperasikan iOS.
Namun dengan beredarnya laporan ini, lagi-lagi terbukti bahwa platform Android memang rawan serangan malware dan virus. Maraknya adopsi perangkat Android dan jumlah pengguna Android yang pasif membuat sistem operasi besutan Google ini memang menjadi incaran para pembuat malware atau virus.
 Menurut perusahaan keamanan Trend Micro, pada semester pertama 2013 terjadi peningkatan volume malware 2x lipat pada Android dengan jumlah 350 ribu. Jumlah itu diperkirakan akan terus meningkat pada akhir tahun hingga 1 juta malware.

Kacamata Pintar

Samsung sepertinya siap untuk menyaingi Google Glass. Hal ini diketahui ketika aplikasi paten Samsung mengenai kacamata pintar (smart glass) itu ditemukan oleh Wall Street Journal. Pengajuan paten ini dilaporkan telah diajukan Samsung sejak awal tahun 2013 lalu, dan akhirnya resmi terdaftar di bulan Oktober ini. Seperti yang dilansir laman Pocket-Lint, Sabtu (26/10/2013), perangkat kacamata pintar mirip Google Glass itu kemungkinan besar akan diberi nama Gear Glass.
Terlihat pada gambar di bawah ini tampak bahwa konsep perangkat ini mirip seperti sebuah kacamata untuk aktivitas olahraga, lengkap dengan frame dan lensa transparan, tombol di bagian samping, serta sebuah panel di bagian depan yang fungsinya untuk menyangga sebuah kamera. Disebutkan juga bahwa kacamata itu akan bisa terhubung ke smartphone untuk menampilkan informasi dan bisa digunakan pula untuk fungsi pengendalian. Juga dipastikan bakal dilengkapi sepasang earphone terintegrasi untuk menerima/melakukan panggilan telepon atau mendengarkan musik.
Soal desain, perangkat besutan Samsung ini terlihat agak berbeda dengan Google Glass. Tampilannya tampak terlihat 'kurang simpel' karena menggunakan sebuah kabel dari masing-masing sisi yang kemudian tergabung di bagian belakang. Namun perlu diketahui bahwa apa yang ditampilkan di aplikasi paten di atas masih sebuah konsep, dan kemungkinan besar tampilan desainnya akan ditingkatkan atau dirombak.

Haier

Lama tak muncul, Haier yang dikenal dengan produk home appliances-nya memperkenalkan smartphone Android yang ditopang prosesor quad-core dengan harga terjangkau. Handset ini ditujukan bagi kalangan muda yang menginginkan ponsel andal dengan desain ciamik.
Berita Terkait
Aplikasi PlayStation Untuk Android dan iOS Segera Meluncur
Aplikasi PlayStation Untuk Android dan iOS Segera Meluncur
Ngeri! Ada Trojan Baru Mengintai Pengguna Android
Ngeri! Ada Trojan Baru Mengintai Pengguna Android
"Haier bukannya baru muncul di pasaran, sebenarnya 13 tahun belakangan ini kami memfokuskan diri ke produk smartphone. Namun memang kami tidak meluncurkannya secara langsung, melainkan bekerjasama dengan operator, terutama operator CDMA," kata Kevin Javar, Country Manager Haier Mobile Indonesia di Plaza Indonesia, Jakarta. Kevin menuturkan, saat inilah waktu yang tepat untuk unjuk gigi. "Produk yang sekarang kami perkenalkan adalah Hair Maxx dengan keunggulan menggunakan prosesor quad-core dari Qualcomm berkecepatan 1,2 GHz dan layar sentuh 5 inci yang didukung teknologi one glass solution (IPS) yang menawarkan sudut pandang luas," tuturnya lagi. Haier Maxx merupakan smartphone pertama dari Haier yang mengusung prosesor quad-core dari Qualcomm. Selain dengan spesifikasi hardware tinggi, ponsel ini juga sudah membenamkan OS Android 4.1.2 JellyBean di dalamnya. Haier Maxx digadang-gadang bakal menjadi handset yang tepat bagi kalangan muda yang aktif dan memiliki mobilitas tinggi. "Ponsel ini cocok untuk anak muda, apalagi selain memiliki spesifikasi tinggi juga mengusung desain yang ciamik dan solid," papar Kevin. Spesifikasi lainnya, ponsel dual SIM card (GSM + CDMA EVDO Rev A) ini dipersenjatai kamera belakang 8 MP dengan flash LED, kamera depan 2 MP, memori internal 4 GB, RAM 1 GB, dan menyediakan slot microSD yang bisa diekspansi hingga 32GB.

Seri Android

Android adalah sistem operasi berbasis Linux yang dirancang untuk perangkat seluler layar sentuh seperti telepon pintar dan komputer tablet., nama-nama android menurut serinya yang sangat dominan dengan nama makanan berikut selahkan simak deretan nama android dibawah ini :

Android 1.5 , Cupcake
Tanggal Rilis : 30 April 2009
Sejak awal , Android merupakan OS terbuka yang dapat menjalankan hampir semua aplikasi atau widget sehingga Anda dapat melakukan apa yang ingin Anda lakukan .


Android 1.6 , Donut
Tanggal Rilis :15 September 2009
Informasi dunia di ujung jari Anda - mencari web , mendapatkan petunjuk arah ... atau menonton video kucing .



Android 2.0 , Eclair
Tanggal Rilis : 26 Oktober 2009
Membuat layar rumah Anda hanya bagaimana Anda inginkan . Mengatur aplikasi dan widget di beberapa layar dan di dalam folder . Wallpaper hidup yang menakjubkan menanggapi sentuhan Anda .





Android 2.2 , Froyo
Tanggal Rilis :20 Mei 2010
Mengetik suara memungkinkan Anda input teks , dan Voice Actions memungkinkan Anda mengontrol telepon Anda , hanya dengan berbicara .



Android 2.3–2.3.2  , Gingerbread
Tanggal Rilis :6 Desember 2010
2.3.3–2.3.7 
Tanggal Rilis : 9 Februari 2011
Sensor baru membuat Android bagus untuk game - sehingga Anda dapat menyentuh , ketuk , tilt , dan bermain jauh .

Android 3.0 , Honeycomb

Tanggal Rilis :10 Mei 2011
Tanggal Rilis :3.2 15 Juli 2011
Dioptimalkan untuk tablet , rilis ini membuka cakrawala baru di manapun Anda berada.

Android 4.0 , Ice Cream Sandwich
Tanggal Rilis :16 Desember 2011
Android datang usia dengan yang baru , desain halus . Sederhana, indah dan luar cerdas.

Android 4.1 , Jelly Bean
Tanggal Rilis :9 Juli 2012
Android adalah cepat dan halus dengan grafis mentega . Dengan Google Sekarang , Anda mendapatkan hanya informasi yang tepat pada waktu yang tepat .

Dan dengan lebih dari 1 juta aplikasi di Google Play , dan ribuan perangkat Android , Anda punya kebebasan untuk melakukan apa yang Anda inginkan pada perangkat apapun yang Anda pilih.

Android 4.4 , KitKat
Tanggal Rilis :Oktober 2013
Ini tujuan kami dengan Android KitKat untuk membuat pengalaman Android menakjubkan tersedia untuk semua orang .

kelebihan android KitKat
Android OS yang terbaru dan tersedia saat ini merupakan android jellybean yang saat ini sudah teraplikasi pada smartphone-smartphone terbaru keluarn vendor Samsung, Sony, HTC, dan lain-lain.
Android Jellybean mempunyai beberapa kelebihan antara lain :
• Sistem Keamanan (Sekuritas).
Seperti penjelasan dalam Hackulo.us, ASLR ini merupakan teknologi untuk meningkatkan sisi keamanan dalam sistem memori dalam sebuah perangkat. Teknik yang digunakan ASLR dalam menjaga keamanan sebuah perangkat dengan cara mengatur secara random posisi dari data kunci yang terdapat di dalam RAM.
• Dual boot
Keunggulan yang luar biasa dengan fitur dual boot yang memungkinkan kita menggunakan 2 sistem operasi dalam satu perangkat komputer kita.
• File Manager
Pada Android versi sebelumnya terdapat file manager atau pengelola data yang bisa di download pada Android market pada Android 4.1 Jelly Bean ini pengguna dimudahkan dengan tersedianya langsung file manager saat menggunakan Android Jelly Bean tanpa harus download dan Install file manager pihak ketiga di Android market.
• Keyboard Virtual
Terdapat fitur keyboard virtual yang lebih baik dan telah diperbarui. keyboard Virtual ini memudahkan proses penulisan dengan cara penggantian karakter dan hurud (QWERTY) ke angka dan simbol dengan cara menekan tombol sedikit agak lama sampai muncul perubahan keyboard virtual tersebut.
• Sistem operasi
Kabarnya sistem operasi Android Jelly Bean ini akan lebih ringan disertai kinerja dalam mengakses aplikasi pada Smartphone / komputer lebih cepat.
• Hemat Baterai
Fitur yang bermanfaat dimana permasalahan umum hampir di semua Smartphone adalah boros baterai. Agar lebih irit dan hemat tenaga baterai Android Jelly bean membenamkan aplikasi khusus penghemat baterai / penghemat daya baterai yang langsung bult-in tanpa harus download di Android market.
• Full chrome browser
Fitur yang menawarkan berselancar di dunia maya dengan komputer tablet atau smartphone selayaknya berselancar dengan chrome di PC atau komputer. Pada Android Jelly Bean Chrome Browser ini sudah disempurnakan sehingga sesuai dengan layanan di PC/Komputer dengan menggunakan Smartphone yang tentunya sudah disesuaikan dengan layar Smartphone android anda.
• Kamera dan Galeri
Pada dasarnya fitur kamera tetap sama seperti versi Ice Cream Sandwich,Android Jelly Bean memiliki kemampuan untuk melihat foto dan menghapusnya dengan cepat bila kita tidak menyukai hasil tangkapan kamera. Fitur Gallery yang dimiliki Android v4.1 ini mirip seperti kamera pada iOS dan Windows Phone yaitu mengusung tampilan FilmStrip. Kita hanya perlu menggesek – gesekkan.
• Aplikasi Google Now
Dengan aplikasi ini kita bisa melihat banyak informasi berbasis lokasi dan juga menjadi salah satu fitur andalan pada OS terbaru Android tersebut. Berbeda dari fitur berbagis lokasi lain, Google Now menggunakan sistem kerja cukup unik menggunakan pencarian history dari browser, kalender dan lokasi pengguna. Google mengklaim bila sistem yang digunakan tersebut dapat memberikan informasi yang lebih relevan.
Update mayor untuk OS Android kini datang kembali, nama Key Lime Pie sebagai Android 5.0 sepertinya harus mundur terlebih dulu setelah dipastikan adanya update mayor Android 4.4 KitKat. Kedatangan Android KitKat ini telah dikonfirmasi secara resmi oleh pihak Google dan Android.
Salah satu staff Google, Sundar Pichai yang notabene sebagai Vice President Android, Chrome dan Google Apps ini telah memberikan penjelasan mengenai Android 4.4 KitKat melalui akun Google PLus miliknya. Pada kesempatan itu juga, Sundar juga mengunggah sebuah foto yang nampak sebuah patung Android KitKat yang berdiri tegap di halaman kampus Google di Mountain View, Amerika Serikat
Meskipun kepastian peluncuran Android 4.4 KitKat telah jelas, namun sampai saat ini pihak Google belum membeberkan apa saja fitur dan kelebihan yang akan diusung oleh Android 4.4 KitKat, namun ada beberapa bocoran fitur yang tampaknya akan hadir di versi Android 4.4 ini. Salah satu fitur yang paling diharapkan adalah kemampuan perangkat Android lama yang menggunakan RAM sebesar 512 MB atau yang masih menjalankan sistem operasi Ginggerbread untuk dapat menjalankan Android KitKat dengan baik mengingat perangkat-perangkat tersebut tidak bisa menikmati Android Ice Cream Sandwich dan Jelly Bean secara maksimal. Selain itu masih ada beberapa fitur lainnya yang diperkirakan akan hadir pada Android KitKat ini, yaitu:
• Display layar high definition yang lebih baik, termasuk mendukung resolusi 4K yang mulai populer belakangan ini.
• Improvisasi ketahanan baterai, yaitu dengan menghadirkan built-in power saving mode bawaan Android, bukan hanya buatan vendor ponsel
• Jika prosesor dual core dan quad core sudah sangat umum, maka mungkin Android bisa memberikan terobosan unik dengan mendukung prosesor tri core seperti bentuk coklat KitKat yang terdiri dari 3 buah
• Sinkronisasi SMS Antar Perangkat. Sinkronisasi SMS antar perangkat diyakini sebagai solusi untuk pengguan Android yang suka bergonta ganti SIM dan perangkat. Melalui fitur ini diharapkan nantinya pengguna dapat menyimpan SMS di kartu SIM, kartu SD, ataupun melalui cloud service sehingga nantinya para pengguna dapat mengaksesnya di perngkat manapun yang ia gunakan.
Diatas merupakan kelebihan yang ditawarkan Android Kitkat sebagai penyempurna Android Jellybean. Jadi Android bias semakin baik lagi dalam persaingan system operasi mobile yang semakin maju. Android Kitkat akan bersaing dengan system operasi besutan Apple terbaru IOS 7.0 dan diharapkan dapat lebih baik.

Diterjemahkan dengan http://translate.google.com dari http://www.android.com/kitkat

BBM android


BBM android telah resmi rilis tanggal 21 Oktober 2013 yang jelas bisa digunakan multi platfom.
Kalian bisa download playstore atau google play yang memounyai platform minimal android 4.0 atau android Ice Cream Sandwich dan ada kabar kurang baiknya sedikit karena di android ics BBM kurang bisa maksimal seperti di android Jelly Bean yang menakjubkan dan bisa dibilang sudah mirip dengan bbm yang ada di hp keluaran blackberry sendiri.
bagi anda yang akan download BBM android silahkan klik disini 
Bbm ini akan langsung memberitahukan / mengidentifikasi apakah android anda sudah suport apa belum. bagi yang belum suport silahkan upgrade OS anda atau membeli ponsel android yang sudah suport dengan bbm karenaharga ponsel android Jelly Bean saat ini bisa dibeli dengan harga yang sangat terjangkau, jadi pake bbm siapa takut.

ASUS GTX 670 DirectCU II Mini OC



Dikutip dari CHIP
ASUS GTX 670 DirectCU II Mini OC mempunyai Kelebihan:
-Memiliki dimensi yang mungil untuk HTPC
-Menggunakan heatsink vapor chamber untuk mendinginkan GPU
-Kipas tidak bising pada saat bekerja
Tidak hanya form factor ATX, PC berukuran kecil pun dapat menjadi sebuah PC gaming yang powerful. Dengan dimensi yang mungil, ASUS GTX 670 DirectCU II Mini OC didesain untuk form factor ITX dan micro ATX sehingga dapat digunakan pada casing HTPC. Meskipun berukuran mungil, performa graphics card ini tidak dapat diremehkan begitu saja. De-ngan embel-embel "overclock", memory clock serta core clock yang dimilikinya lebih tinggi dibandingkan dengan standar yang ditetapkan NVIDIA.
Untuk memory clock, graphics card ini memiliki kecepatan 1502 MHz yang berjalan efektif pada 6008 MHz. Sedangkan kecepatan core clock yang dimilikinya adalah 928 MHz yang dapat meningkat hingga 1006 MHz berkat teknologi NVIDIA GPU Boost. Walaupun ukurannya lebih kecil dibandingkan dengan graphics card yang sejenis, namun ASUS GTX 670 DirectCU II Mini OC tetap menggunakan 256 bit memory interface dengan kapasitas RAM sebesar 2 GB.
Meskipun mungil, namun graphics card ini menggunakan heatsink yang cukup tebal.
Berbeda dengan graphics card GeForce GTX 670 lainnya yang menggunakan konektor 2x6 pin power, graphics card ini hanya menggunakan konektor 8 pin power untuk menyuplai daya. Meskipun lebih sedikit dari model reference, namun tenaga yang dimilikinya masih sanggup untuk menjalankan game-game kelas berat yang membutuhkan kinerja GPU. Dikarenakan menggunakan GPU kelas high-end yang panas saat bekerja, ASUS GTX 670 DirectCU II Mini OC mengusung heatsink yang cukup "serius" untuk mendinginkan GPU. Hal ini terlihat dari kipas hingga desain heatsink yang digunakan.
Heatsink berteknologi vapor chamber yang cukup tebal pun digunakan untuk mengalirkan panas dari GPU. Di atas heat­sink tersebut, terdapat sirip-sirip yang kokoh dengan desain melingkar. Di tengah-tengah sirip-sirip tersebut terdapat sebuah kipas CoolTech yang siap membuang panas dari heatsink vapor chamber. Kipas ini memiliki desain baling-baling yang renggang namun lebih melengkung sehingga mampu membuang panas lebih optimal.
DATA TEKNIS
GPU codename :   GK104
Core technology :   28 nm
Core clock  :  928 MHz (Boost Clock 1006 MHz)
CUDA Core :   1344
Memori :   GDDR5
Clock memori :   6008MHz
Kapasitas memori :   2 GB
Interface memori:    256-bit
Interface Display :   2x DVI, 1x HDMI, 1x DisplayPort
Sumber